2 Pesepakbola Ini Pernah Ditolong Julia Perez
Sergei Litvinov dan Diego Michiels. (Istimewa) |
Salah satu yang pernah ditolong Jupe adalah pesepakbola asal Rusia, Sergei Litvinov. Pada tahun 2014 lalu, Sergei yang merumput di klub PSLS Lhokseumawe, tidak mendapat gaji selama tiga bulan.
Dan untuk melanjutkan hidup di Indonesia, Sergei berjualan jus buah. Persoalan Sergei makin jadi karena visa izin tinggalnya telah melebihi masa tinggal hampir satu tahun.
Sergei tak bisa membeli tiket pulang ke negaranya karena, jangankan membeli tiket, untuk makan sehari-hari saja kesusahan. Kisah pesepakbola ini saat itu ramai dibicarakan media massa.
Dan saat itulah Julia Perez hadir sebagai penolong. Saat Sergei hendak dideportasi oleh Imigrasi, Jupe merogoh kantongnya hingga US$ 900 untuk membeli tiket pesawat Sergei.
Tak heran jika Sergei yang saat ini berada di Rusia merasa sedih dengan kepergian Jupe. Padahal sebelumnya, keduanya masih menjalin komunikasi dan berjanji untuk bertemu jika ia kembali ke Jakarta.
Pesepakbola lain yang juga pernah ditolong Jupe adalah Diego Michiels. Pada November 2016, saat Jupe sudah sakit, Diego kembali tersangkut kasus hukum di Samarinda, Kalimantan Timur.
Hidup Diego yang saat itu 'berat' pasca dipecat dari Pusamania Borneo FC, terlibat perkelahian di sebuah tempat hiburan. Akibatnya, Diego pun dicokok polisi.
Setelah ditahan beberapa hari, Diego pun dilepas. Jupe pun menampung Diego di rumahnya untuk sementara karena Diego saat itu tidak memiliki tempat tinggal di Jakarta.
Kabar duka tersebut membuat Diego Michiels ternyata turut bersedih. Dia berdoa agar Jupe bisa diberi tempat terindah di surga.
"Rest in peace kakak tersayangku... u are in a better place now without pain... i love u," tulis Diego dalam akun Instagram-nya, @diegomichiels24.
Demikianlah berita hangat tentang 2 Pesepakbola Ini Pernah Ditolong Julia Perez
Sekianlah infromasi 2 Pesepakbola Ini Pernah Ditolong Julia Perez kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca berita 2 Pesepakbola Ini Pernah Ditolong Julia Perez dengan alamat link https://sukanyakepo.blogspot.com/2017/06/2-pesepakbola-ini-pernah-ditolong-julia.html
0 Response to "2 Pesepakbola Ini Pernah Ditolong Julia Perez"
Posting Komentar