Said Didu: Karangan Bunga untuk Ahok di Balai Kota Pecah Belah Rakyat!

Said Didu: Karangan Bunga untuk Ahok di Balai Kota Pecah Belah Rakyat! - Hallo sobat Sukanya Kepo, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Said Didu: Karangan Bunga untuk Ahok di Balai Kota Pecah Belah Rakyat!, kami telah mempersiapkan berita ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Politik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Baca juga


Said Didu: Karangan Bunga untuk Ahok di Balai Kota Pecah Belah Rakyat!

Kicauan Said Didu soal karangan bunga untuk Ahok
Kicauan Said Didu soal karangan bunga untuk Ahok. (Istimewa)
Beritakepo.com. Ribuan karangan bunga diletakkan tersebar di kawasan Balai Kota DKI Jakarta beberapa hari terakhir ini yang sebagian besar berisi ucapan terima kasih dan ketidakrelaan terhadap Ahok- Djarot yang diperkirakan tidak melanjutkan kepemimpinannya di DKI Jakarta karena kalah dari pasangan Anies Baswedan- Sandiaga Uno dalam Pilkada DKI 2017 menurut hasil versi quick count.

Banjirnya karangan bunga tersebut menuai respon dari berbagai pihak. Ada yang memandangnya sebagai hal positif namun ada yang nyinyir seperti Muhammad Said Didu, mantan Sekretaris Kementerian BUMN dan eks staf khusus Menteri ESDM (2014-2016), Sudirman Said, yang memandangnya sebagai sesuatu yang memecah bela warga.

“Katanya ingin bangun persatuan tapi mulai kemarin lakukan lagi pecah belah rakyat dengan dalih kirimi bunga dan hari datang ke Balai kota,” kicau Said, di akun Twitter miliknya, @saididu, Rabu (26/4/2017) pagi.

Pendiri majalah Tempo, Goenawan Mohamad, mengkritik pernyataan Said. “Kirim kembang dan datang ke Balai Kota sebagai tanda terima kasih kepada gubernur Tuan anggap memecah belah rakyat? Tuan larang saja, coba!” tulis Goenawan di akun Twitter @gm_gm.

Netizen lain mempertanyakan kicauan Said. Ia menyebut karangan bunga tersebut tulus datang dari pendukung Ahok-Djarot.

"Mrk datang tdk diminta pak. inilah fakta yg sebenarnya.. mari realistis jg bhw ada 42% yg tanpa tekanan pilih BaDja," kicau akun @ely_susianti.


Nada yang sama juga dinyatakan netizen lain. "Berat juga jd pendukung Ahok. Sekedar kirim bunga ucapan terima kasih pun dianggap memecahbelah bangsa," kicau akun @firrywahid.

Said Didu sendiri berdalih bahwa banyak isi tulisan di karangan bunga memecah belah rakyat.

"Banyak seperti ini - isinya memecah belah rakyat lagi. Spt Ini yg saya maksud hrs dihentikan dg dalih kirim bunga," kicau Said Didu sambil menunjukkan salah satu foto karangan bunga.

Baca juga: Fadli Zon: Karangan Bunga untuk Ahok Itu Pencitraan Murahan


Demikianlah berita hangat tentang Said Didu: Karangan Bunga untuk Ahok di Balai Kota Pecah Belah Rakyat!

Sekianlah infromasi Said Didu: Karangan Bunga untuk Ahok di Balai Kota Pecah Belah Rakyat! kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca berita Said Didu: Karangan Bunga untuk Ahok di Balai Kota Pecah Belah Rakyat! dengan alamat link https://sukanyakepo.blogspot.com/2017/05/said-didu-karangan-bunga-untuk-ahok-di.html

Related Posts :

0 Response to "Said Didu: Karangan Bunga untuk Ahok di Balai Kota Pecah Belah Rakyat!"

Posting Komentar